Tunjangan merupakan salah satu komponen gaji di luar upah yang diberikan kepada karyawan seperti yang tertera pada . Jika upah diberikan untuk membayar jam kerja yang sudah karyawan laksanakan, tunjangan diberikan untuk mempertahankan karyawan tetap bekerja di perusahaan tersebut. , ulai dari tunjangan untuk keluarga, tunjangan jabatan, hingga tunjangan makan siang yang sifat perhitungannya berdasarkan kehadiran.
Salah satu jenis tunjangan tersebut adalah tunjangan insentif. Tunjangan insentif adalah bentuk kompensasi yang berkaitan langsung dengan motivasi karena bertujuan untuk meningkatkan motivasi karyawan dalam perusahaan. Sehingga harapannya karyawan akan menghasilkan prestasi yang lebih, baik kualitas maupun kuantitasnya. Hal ini karena tunjangan insentifnya akan meningkat seiring dengan peningkatan produktivitas mereka. Kemudian apa saja sebenarnya manfaat yang akan didapat perusahaan dan karyawan? Simak daftarnya berikut ini.
-
Bagi perusahaan dan Anda sebagai HR
a. Meningkatkan kesemangatan, kedisiplinan, dan proses kreatif karyawan
Karyawan akan secara otomatis meningkatkan produktivitas mereka karena mereka tau hal tersebut akan mempengaruhi jumlah gaji yang akan mereka dapatkan nantinya. Karyawan juga akan berusaha tidak melakukan kesalahan dalam bekerja, baik dalam hal tugas maupun sikap selama mengikuti peraturan perusahaan. Fasilitas ini juga akan memberi wadah para karyawan untuk terus berinovasi dan ikut mengembangkan perusahaan. Apalagi jika karyawan tersebut memang memiliki ide-ide yang sangat berguna bagi perusahaan.
b. Salah satu program SDM yang tidak disadari
Bagi?? HR, tunjangan insentif yang setimpal dengan usaha mereka merupakan salah satu cara untuk mempertahankan karyawan di perusahaan. Sehingga secara tidak langsung hal ini juga termasuk dalam program sumber daya manusia yang bisa saja tidak Anda sadari. Selain itu juga ada tuntutan kepada mereka untuk terus berprestasi dan mengembangkan kemampuan. Maka dari itu, pengelolaannya harus dilakukan secara baik dan profesional agar tidak memicu masalah. Jika perlu gunakan aplikasi karyawan untuk membantu Anda menyelesaikan penghitungannya.
c. Meningkatkan produktivitas perusahaan
Dari kedua manfaat sebelumnya, tentu Anda sudah paham bahwa tujuan utamanya adalah manfaat yang satu ini. Produktivitas perusahaan yang meningkat akan membuka jalan keuntungan yang lebih besar. Sehingga para karyawan juga akan merasa ikut andil besar dalam kesuksesan perusahaan.
-
Bagi karyawan
a. Standar prestasi diukur secara kuantitatif
Karena para karyawan dapat mengukur kinerja mereka sendiri dengan tunjangan insentif yang mereka dapat. Sehingga pada bulan-bulan selanjutnya mereka akan menyesuaikan kinerja dan hasil yang ingin mereka capai. Selain itu, tunjangan insentif juga akan mengurangi konflik akibat adanya pemberian tunjangan yang tidak adil karena tentu prestasi setiap karyawan berbeda-beda. Artinya, jika seorang karyawan dari bagian tertentu menerima tunjangan yang lebih besar daripada karyawan lainnya akan menjadi hal yang tidak perlu dipertanyakan. Karena dapat dipastikan bahwa karyawan tersebut memiliki prestasi yang tidak diragukan lagi.
b. Kesempatan memiliki saham perusahaan
Saham merupakan salah satu insentif yang dapat diberikan selain uang. Saham perusahaan dapat diberikan sebagai pengganti uang kepada karyawan diambilkan dari saham yang statusnya milik perusahaan sendiri. Bukan milik mitra perusahaan. Perusahaan dapat memberikannya hanya kepada karyawan kunci yang sudah terbukti kualitas pekerjaannya. Dengan begitu, semua karyawan akan memiliki kesempatan yang sama untuk memiliki saham perusahaan dengan modal prestasi ??mereka.
c. Mampu memproyeksikan gaji dan manajemen gaji
Karena tunjangan ini akan meningkatkan jumlah gaji para karyawan jika mereka memiliki kinerja yang baik saat itu, mereka juga akan mampu memproyeksikan jumlah gaji untuk bulan-bulan berikutnya. Tentu saja jika mereka mempertahankan prestasi dan kinerja mereka. Dengan gaji yang dapat diperkirakan tersebut, manajemen gaji mereka juga akan lebih baik. Terlebih untuk para karyawan yang sedang memiliki target, misal tahun ini memiliki mobil atau rumah. Maka karyawan tersebut dapat menyesuaikan kerja keras mereka dengan hasil yang akan mereka terima. Artinya, kenaikan gaji akan setara dengan peningkatan kinerja mereka.
Itu tadi banyak manfaat yang bisa didapat dari tunjangan insentif. Terlihat bukan? Tidak hanya karyawan yang merasakan manfaatnya, namun juga perusahaan. Bahkan Anda sebagai HR juga secara tidak langsung terkena dampak baiknya. Beberapa ahli seperti, Panggabean, menyatakan bahwa pemberian insentif ini harus memenuhi 4 sifat. 4 sifat tersebut adalah sederhana sistemnya, spesifik hasilnya, dapat dicapai dengan masuk akal, dan sasaran terukur. Hal ini diterapkan dengan harapan program tunjangan insentif ini berjalan sebagaimana mestinya.
Bagi Anda, hal ini adalah salah satu tugas HR yang tidak bisa diremehkan. Penghitungannya harus rasional dan merata ke seluruh karyawan yang berprestasi. Untuk membantu Anda menyelesaikan penghitungan tunjangan insentif ini ke dalam gaji setiap bulannya, Anda dapat menggunakan aplikasi HR . Dengan fitur-fitur yang beragam dari Mekari Talenta, Anda mampu membuat pekerjaan administrasi tim HR selesai secara lebih efektif dan efisien.